!!!!!!

Hari ini saya tidak terlalu tahu harus menulis apa, ya seperti hari-hari biasanya sih. Pikiran saya sedang mampet setelah begadang hingga subuh menjelang, ditambah hari pertama siklus bulanan saya, ditambah #nganu saya yang baru setengah jadi. Rasanya saya hanya ingin ngglundung seharian di kasur yang lebar ini. Hiks. 

Ada beberapa hal yang saya ingat semenjak saya bangun tidur tadi jam 10. Pertama, mimpi-mimpi absurd saya: dimana saya dan mbak Adis 'memarahi' sebuah mesin penjual minuman karena tak kunjung memberikan saya segelas Milo es, juga mimpi mbak Restu (kakaknya pacar saya) yang punya gitar lisrik cantik berwarna putih sambil membawa mesin penggiling kopi bertema Winnie The Pooh. Kedua, saya dibangunkan oleh reminder handphone yang (ternyata) dipasang oleh adik saya, Shaddam, reminder itu berbunyi: ultah Shaddam. Ketiga, hari ini adalah tepat 2 tahun saya punya pacar. Keempat, yang merusak semua kebahagiaan itu adalah: ingat tanggungan #nganu yang baru setengah jadi semalam. 

Jadi apa yang harus saya tulis sekarang? Kebingungan saya soal menulis? Atau menebak-nebak korelasi mimpi absurd saya yang saling bertautan dengan mesin dan saya yang mungkin harus pindah jurusan ke teknik mesin misalnya? Atau membuat sebuah tulisan selamat ulang tahun bagi adik kecil saya si penyuka Van Persie tersebut? Atau menulis romantis tentang bahagianya saya di usia 2 tahun hubungan kami ini dirayakan dengan menemani saya yang mengerjakan 2 bab skripsi dalam semalam? 

Satu hal yang pasti saya harap di hari ini, tidak semestinya ada duka, itu saja. Kecuali ketika melongok lini masa akun twitter saya yang mungkin membuat banyak orang berduka mengapa harus tinggal di Indonesia. Ketika kita semakin sadar bahwa tidak banyak orang yang berpendidikan nan pintar yang betul-betul dididik untuk pintar. Belum lagi ketika saya membaca koran hari ini, yang lagi-lagi tidak ada hal menyenangkan di dalamnya. 

Daripada saya harus tidak senang dan berduka dengan ikut-ikutan protes melalui tulisan disini, saya lebih baik kembali menulis soal mimpi-mimpi absurd saya yang terbengkalai yang siapa tahu itu adalah petunjuk terang dari Tuhan, menulis doa dan pesan-pesan bagi adik kecil saya yang hari ini berusia 10 tahun supaya dia cepat tumbuh besar, berhidung mancung dan berkulit putih, atau berterima kasih pada jin sewaan saya pacar saya yang mau ikut prihatin bersama sambil sesekali menggenjreng-fals gitarnya ketika saya bosan membaca buku dan mengutip jurnal. 
 
Pokoknya, kalau kata Moz: jangan merokok dan tetap makan sayuran. Sekian dan terima kasih.


Margie.
     

 
   Nb: jangan protes soal judul. saya selalu bingung kalau mau posting trus dikasih judul apa.

Comments

Popular Posts